INDOZONE.ID - Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengajak warga Medan untuk mendukung program 'Masjid Mandiri.' Hal itu disampaikannya saat memberikan sambutan 'Safari Jumat' usai melaksanakan sholat jumat berjamaah di Masjid Al Yasmin jalan Wakaf, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Jumat (5/11).
Bobby menjelaskan sejak sembilan bulan dilantik menjadi Wali Kota Medan, ia bersama wakilnya, Aulia Rachman memiliki program 'Masjid Mandiri'. Program ini bertujuan memakmurkan masjid dan jamaahnya.
Tak hanya itu, menurutnya terwujudnya 'Masjid Mandiri' diharapkan bisa menjadi salah satu perhimpunan umat yang dapat mendorong terbangunnya Medan Islamic Center.
"Pemko Medan bersama organisasi Islam sepakat akan melakukan pembangunan fisik Medan Islamic Center pada tahun 2022 dan 'Masjid Mandiri' ini jadi penunjang Medan Islamic Center agar sesuai dengan yang kita harapkan," katanya, seperti yang dikutip Indozone dari Antara, Sabtu (06/11/2021).
Oleh karena itu ia meminta dukungan masyarakat untuk menyukseskan pelaksanaan program tersebut.
"Program ini tidak akan berhasil, jika tidak mendapat dukungan masyarakat. Karena itu, saya memohon dukungan masyarakat Kota Medan menyukseskan program ini," sambungnya.
Selain itu, menantu Presiden Jokowi itu juga ingin dengan adanya kegiatan 'Safari Jumat' dan 'Masjid Mandiri' ia bisa lebih dekat dengan warga Medan. Warga dapat berkomunikasi dengannya untuk membangun perekonomian umat.
"Kami ingin seluruh masjid di Kota Medan tidak hanya jadi tempat ibadah saja, tetapi juga pusat peradaban, termasuk perekonomian umat," pungkasnya.
Semenatar itu, di lain sisi Ketua Badan Kenaziran Masjid Al-Yasmi, Asmi Kamal, mengaku pihaknya telah mendirikan koperasi masjid berbadan hukum untuk meningkatkan perekonomian umat dengan menjual bahan pokok.
"Masjid membantu lanjut usia dan kaum duafa yang tidak memiliki penghasilan lewat bahan pokok setiap bulan, dan juga menyantuni anak yatim piatu setiap bulan," katanya.